Selasa, 05 April 2011

FIFA: Komite Normalisasi Ambil Kendali PSSI

Berita Bola (jakarta).

VIVAnews - FIFA akhirnya mengeluarkan keputusan menyangkut kemelut PSSI. Komite Darurat FIFA (FIFA Emergency Committee) pada 1 April 2011 memutuskan untuk membentuk Komite Normalisasi (Normalisation Committee) yang akan mengambil alih seluruh tugas Komite Eksekutif PSSI di bawah pimpinan Nurdin Halid.

Dalam pernyataan di situs resmi mereka, FIFA menilai PSSI tidak bisa lagi mengendalikan persepakbolaan Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kegagalan untuk mengendalikan run-away league (Liga Primer Indonesia) yang berjalan tanpa keterlibatan PSSI, dan juga dengan ketidakmampuan PSSI menggelar kongres untuk menetapkan tata tertib pemilihan (electoral code) dan memilih Komite Pemilihan.

Oleh karena itu, FIFA mengambil kesimpulan bahwa PSSI telah kehilangan kredibiltasnya dan tidak dalam posisi untuk menyelesaikan krisis yang terjadi saat ini.

FIFA menggariskan Komite Normalisasi bertugas untuk mengatur pelaksanaan pemilihan pengurus baru PSSI berlandaskan pada FIFA Electoral Code dan Statuta PSSI, paling lambat sebelum 21 Mei 2011.

Tugas kedua, Komite Normalisasi diinstruksikan untuk segera mengontrol pelaksanaan run-away league (LPI) atau menghentikannya sesegera mungkin. Komite Normalisasi juga diminta untuk menyelenggarakan aktivitas sehari-hari PSSI dengan semangat rekonsiliasi demi kebaikan persepakbolaan Indonesia.

FIFA menyatakan Komite Normalisasi harus terdiri dari orang-orang yang nantinya tak akan menempati posisi apapun di kepengurusan PSSI baru dan juga akan bertindak sebagai Komite Pemilihan. FIFA juga menyatakan empat kandidat ketua umum (Nurdin Halid, George Toisutta, Nirwan D. Bakrie, dan Arifin Panigoro) yang pencalonannya telah dianulir oleh Komite Banding pada 28 Februari lalu, tidak bisa mencalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI.

Sumber : VIVAnews


 Subscribe in a reader

FA Hukum Rooney karena Berkata Tak Pantas

Berita Bola (jakarta).


VIVAnews - Tindakan tak terpuji Wayne Rooney saat membela Manchester United melawan West Ham mendatangkan hukuman baginya. FA menghukum sang striker dengan larangan bertanding dua kali.

FA menyatakan Rooney mengeluarkan kata-kata tak pantas di depan kamera televisi. Larangan bertanding dimulai saat MU menghadapi Fulham di Old Trafford hari Sabtu nanti.

Setelah lawan Fulham, Rooney juga harus absen di semi final Piala FA melawan Manchester City. Rooney punya kesempatan untuk menyatakan banding dalam waktu 24 jam.

Sebelumnya diperkirakan Rooney hanya akan mendapatkan peringatan saja atas tindakan tak terpujinya itu. Beberapa jam setelah pertandingan, sang pemain sempat minta maaf.

Rooney sendiri menjadi pahlawan di pertandingan melawan The Hammers --julukan West Ham. Dia mencetak tiga gol balasan ke jala The Hammers setelah MU tertinggal 0-2 di paruh pertama. Hattrick Rooney ditambah gol dari Javier Hernandez membuat Setan Merah menang dengan skor 4-2.

Sumber : VIVAnews


 Subscribe in a reader

Senin, 04 April 2011

Alexandre Pato Nyaris Ukir Sejarah Di Derby Milano

Berita Bola (jakarta).

Alexandre Pato nyaris saja mencetak sejarah dalam derby Milano kemarin, saat AC Milan menang 3-0 atas Inter Milan di San Siro.

Adalah gol pertama Pato di detik ke-45 yang membuatnya nyaris mengukir sejarah. Jika saja ia bisa mencetak gol beberapa detik lebih cepat, namanya akan masuk dalam daftar rekor Serie A Italia juga derby della madonnina.

Gol Pato tersebut lebih lambat 32 detik dari rekor yang dicatat Sandro Mazzola, saat Inter Milan bermain imbang 1-1 melawan saudara tua mereka itu pada 24 Februari 1963. Mazzola mencetak golnya di detik 13.

Tapi Pato sudah bisa berbangga karena ia menjadi salah satu dari sedikit pemain yang bisa mencetak dua gol dalam derby Milano ini. Sebelumnya Adriano sempat mencetak dua gol bagi kubu Inter Milan pada 11 Desember 2005 saat timnya menang 3-2.

Sementara di kubu AC Milan, pemain terakhir yang sempat mencetak dua gol adalah Andriy Shevchenko, di mana AC Milan juga menang 4-2 pada 21 Oktober 2001.


Hasil pertandingan liga italia lengkap, dan klasemen sementaranya bisa dilihat di sini


 Subscribe in a reader

Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Italia

Berita Bola (jakarta).
Hasil Liga Italia per 4/4/2011



Klasemen Liga Italia per 4/4/2011




 Subscribe in a reader

Liga Inggris: MU memang juara, kata Ferguson

Berita Bola (jakarta).

Manajer Manchester United Alex Ferguson memperingatkan klub-klub saingan dalam liga Inggris bahwa timnya memang pantas menjadi juara liga dengan hanya tujuh pertandingan tersisa.

Manchester United mengejar ketinggalan 2-0 saat berhadapan dengan West Ham dan menang 4-2 di Upton Park, London hari Sabtu (02/04).

Wayne Rooney mencetak hat-trick dan gol keempat disarangkan Javier Hernandez dari umpan Ryan Giggs.

"Kami bermain seperti juara," kata Ferguson. "Kami tetap berupaya dan percaya akan kemampuan kami. Itu sangat bagus buat kami."

"Kami mendominasi babak kedua dan pantas untuk menang. Penampilan kami seperti juara. Arsenal punya satu pertandingan di tangan dan bisa jadi hanya selisih gol dengan kami, namun saya rasa itu tidak akan terjadi," tambahnya.

"Kami harus memenangkan pertandingan kami. Masih ada empat pertandingan di kandang sendiri, tiga di kandang lawan dan pesan kepada pemain adalah ke sana pergi dan bermain dan mereka melakukan itu."

Sumpah serapah Rooney

Dua penalti untuk pemain West Ham Mark Noble membuat klub London itu unggul terlebih dahulu. Tetapi West Ham merasa kapten United Nemanja Vidic seharusnya mendapat kartu merah karena mentekel Demba Ba saat pemain itu mencoba menerobos gol.

"Saya tidak melihat, namun ia adalah orang terakhir di depan gol. Jadi bila itu kesalahan seharusnya kartu merah," kata manajer West Ham Avram Grant.

Bahkan Ferguson mengakui bahwa Vidic beruntung bisa tetap bermain.

"Ia bisa saja dikeluarkan dari lapangan, ia beruntung," kata Ferguson.

Rooney mencetak tiga gol dalam kemenangan United itu namun asosiasi sepak bola Inggris, FA tengah mempertimbangkan sanksi karena Rooney mengeluarkan kata-kata kotor saat merayakan gol.

Begitu mencetak gol, Rooney lari ke kamera dan mengeluarkan sumpah serapah, setelah menyarangkan penalti dan membuat kedudukan 3-2 untuk Manchester United.

FA menyatakan akan mempelajari tayangan itu.

Sedangkan di lain pertandingan,dua Rival MU,yaitu Chealsea dan Arsenal sama-sama memetik hasil imbang dalam laga minggu kemarin. Untuk hasil lengkap pertandingan bisa dilihat di sini. Sedangkan untuk klasemen juga bisa di lihat di sini.


 Subscribe in a reader

Hasil Liga Inggris dan Kalsemen sementara

Berita Bola (jakarta).
Hasil liga inggris per 4/4/2011

Klasemen sementara liga inggris per 4/4/2011



 Subscribe in a reader